Senin, 14 September 2009

Sebaran Pohon Rotan di Indonesia

Berdasarkan data Departemen Kehutanan, menunjukan bahwa Propinsi Kalimantan Tengah merupakan daerah yang memiliki populasi pohon rotan yang tertinggi di Indonesia dengan populasi mencapai 75,45 % dari total ± 17,6 Juta pohon dan jumlah pohon yang siap tebang mencapai 81,10 % dari total ± 14,7 juta pohon rotan. Data sebaran potensi populasi dan prosentase pohon rotan tersebut diikuti oleh Propinsi Kalimantan Timur dengan jumlah 13,69 % dan 8,66 % dan Kalimantan Selatan dengan jumlah 7,46 % dan 8,28 %, sedangkan sisanya tersebar dibawah prosentase 1 % di seluruh wilayah propinsi lainnya.

Dengan data tersebut, maka menjadi realistis apabila kebijakan tata niaga rotan yang dikeluarkan oleh Pemerintah Pusat harusnya berfihak pada daerah penghasil rotan, terutama tertuju pada para petani atau rumah tangga yang menguasai tanaman rotan, yang telah berahun-tahun melakukan penanaman dan pemeliharaan tanaman rotan.

Berikut ini dapat dilihat sebaran potensi rotan di Indonesia sebagaimana peta berikut ini :


1 komentar:

  1. bahan rotan alam maupun sintetis sangat kelasik dan mempunyai keindahan tersendiri dibanding furniture yang kainya.... siiiiep kualitas

    BalasHapus